Jumat, 28 Maret 2014

Cara Memasang Scribd di Blog

      Scribd adalah situs web berbagi dokumen dimana pengguna terdaftar dapat mengirimkan dokumennya dengan berbagai format, dan menyimpan dokumen mereka ke situs tersebut dalam format iPaper. Nah , saya akan memberitahu bagaimana dokumen yang kita simpan di Scribd dapat tampil di postingan blog kita. Oleh karenya mari kita ikuti caranya sebagai berikut :


      Semuanya pasti sudah tau kan bagaimna caranya untuk log in di scribd , caranya sama seperti kita akan log in di akun-akun lain tinggal masukkan email dan password. Selain itu cara untuk mengupload dokumen ke scribd juga tidak jauh berbeda seperti media-media online lainnya . Selanjutnya saya akan langsung saja pada pokok bahasan yaitu meng-embed scribd ke blog . 
Pertama-tama pilih dokumen yang akan kita tempelkan / embed , setelah terbuka di pojok kanan atas pilih "share to your social networks" -> embed.

Setelah kita mengklik embed , selanjutnya kita akan masuk pada tampilan seperti dibawah ini . Copy semua code yang terdapat di bawah " embed this in your website " lalu paste pada HTML saat kita menulis postingan. Ingat kita harus mem-pastenya pada HTML bukan Compose. Tinggal kita publish maka akan tampil di halaman blog kita .

Semoga Bermanfaat :)

1 komentar:

My Photos

Powered By Blogger